Oct 15, 2015

Spesifikasi dan Harga Laptop HP Omen 15 - Notebook Gaming Super Keren

Harga Laptop Terbaru - Spesifikasi dan Harga Laptop HP Omen 15-5117TX - Notebook Gaming Super Keren, sekarang anda tidak akan tegang lagi saat bermain game, karena HP mengahadirkan laptop dengan spesifikasi yang dikhususkan untuk bermain game. Dalam jaman sekarang ini anak muda banyak yang suka dengan bermain game apalagi game dengan kualitas 3D. Dan dalam pasaran laptop HP juga tidak mau kalah dengan laptop lainnya yang sudah menghadirkan laptop gaming.
Harga Laptop HP Omen 15 Terbaru

Dalam bermain game menggunakan laptop pastinya kita butuh spesifikasi laptop yang baik, dari segi performa prosesor, RAM, Graphic Card menjadi komponen utama saat bermain saat anda memilih laptop yang dikhususkan untuk gaming. Laptop HP hadir dengan produknya yaitu Laptop HP Omen 15 yang dikhususkan untuk bermain game dengan kualitas dan performa yang sangat baik.

Spesifikasi Laptop HP Omen 15-5117TX

Dari segi prosesor Laptop HP Omen 15 memasang prosesor Intel Core i7 dengan kecepatan 2.6 GHz hinga 3.4 GHz. Dengan prosesor terbaru saat ini yang dapat meningkatkan performa Laptop HP Omen 15. Dan dapat bermain game 3D secara leluasa. Tidak hanya itu saja anda juga dapat mengedit konten ataupun multimedia grafis yang membutuhkan sumber daya dan performa yang harus bagus prosesor ini tidak akan bermasalah sama sekali. Dan bisa anda jalankan secara bersamaan. RAM Yang digunakan Laptop HP Omen 15 cukup besar yaitu 8GB yang pastinya dapat lebih meningkatkan performa laptop saat bermain game. Ukuran hardisk yang disediakan sekitar 256 GB SSD yang dapat anda gunakan untuk menyimpan file atau aplikasi game yang anda inginkan.
Spesifikasi Notebook Gaming HP Omen 15

Baca : Daftar Harga Laptop HP Core i5 Terbaru

Layar Sentuh Laptop HP Omen 15-5117TX - Notebook Gaming

Kartu grafis yang digunakan laptop ini adalah GPU Nvidia GeForce GTX seri 960M yang sudah mendukung DirectX 11. Dengan kartu grafis ini anda dapat bermain game dengan mulus dan dengan resolusi yang sangat baik Full HD. Dan untuk ukuran layar yang digunakan adalah 15 inch dengan resolusi tinggi hingga 1920 x 1080px Full HD. Tidak hanya itu saja dengan menghadirkan fitur layar sentuh dari laptop ini membuat anda menjadi lebih stylish dengan sistem operasi yang menjadi pilihan yaitu Windows 8. Sistem operasi windows 8 memang cocok untuk laptop dengan fitur layar sentuh.

Harga Laptop HP Omen 15 - Notebook Slim

Bagian port dari laptop ini di taruh di belakang agar anda lebih nyaman saat bermain game tanpa ada kabel – kabel pengganggu. Port yang di sediakan cukup lengkap yaitu Port Power Supply, 4 buah Port USB 3.0 dengan USB Boost, Headphone/Microphone Jack, dan Mini Display Port HDMI.

Desain Laptop HP Omen 15 Super Slim

Dari segi desain laptop ini sangat baik. Kesannya laptop ini super slim membuat anda semakin gaya. Laptop HP Omen 15 Memilih warna Hitam dengan corak merah agar kesan gaming dari laptop ini ada. Tidak hanya itu saja keyboard dari laptop ini juga sangat keren karena ada kesan cahaya lampu dari keyboard tersebut.  Berat dari laptop ini cukup ringan yaitu 2.15 kg. dan mudah anda bawa kemanapun anda pergi.
Spesifikasi dan Harga Laptop HP Omen 15 - Notebook Gaming Super Keren
Untuk spesifikasi dan harga detailnya dapat and baca secara singkat dibawah ini.

Spesifikasi Notebook Gaming HP Omen 15 Super Keren

  • Tipe Processor Intel Core i7
  • Kecepatan CPU 2.60
  • Ukuran layar 15.6 Inch
  • Chipset Grafis 4GB
  • Ukuran hard disk 256.0 GB
  • Model Omen 15-5117TX
  • Ukuran (L x W x H cm) 38.2 x 24.7 x 1.5.5 cm
  • Berat 2.15 kg
  • Memori RAM 8GB
  • Touchpad Yes
  • Fitur Audio BANG & OLUFSEN
  • Sistem Operasi Windows 8.1
  • 1 Tahun Garansi Resmi

Harga Notebook Gaming HP Omen 15 Super Keren

Harga notebook ini termasuk kelas mahal anda harus merogoh kocek cukup dalam untuk membeli produk ini sekitar RP 24.900.000. Harga bisa berubah sewaktu – waktu dan setiap tempat pastinya memiliki harga yang berbeda. Garansi Resmi produk dari laptop ini 1 Tahun yang masih standar dari laptop pada umunya.

Lihat video reviews dari laptop HP Omen 15-5117TX yang memperlihatkan performa dan desain body dari laptop.

Sekian informasi yang dapat saya bagikan semog bisa menjadi referensi untuk teman – teman agar dapat memilih laptop khusus gaming. Cek juga Harga Dan Spesifikasi Laptop HP Spectre X360 Core i7.

Artikel Terkait

Spesifikasi dan Harga Laptop HP Omen 15 - Notebook Gaming Super Keren
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email